ODCNews.net
Manado – Menajemen PD.Pasar Manado, menyambangi Kantor DPRD Manado, dalam rapat dengar antara pedagang pasar Pinasungkulan Karombasan dengan pihak PD Pasar yang di mediasi DPRD Manado di ruang rapat Paripurna Kantor dewan manado, Kamis (4/8/202022)
Dirut PD Pasar Manado Lucky Senduk memberikan apresiasi kepada DPRD Manado yang telah memfasilitasi kegiatan RDP ini
” Terima Kasih kepada pihak DPRD yang telah menerima aspirasi para pedagang dan sekaligus meminta penjelasan terhadap aspirasi yang ada,” ucap Senduk usai RDP.
Dirut PD Pasar Lucky Senduk menjelaskan secara detail tentang revitalisasi di pasar pinasungkulan karombasan.
” Kami akan buat pasar karombasan aman nyaman dan bersih, nanti bersehati sudah bersih karombasan masih kumuh, itu makanya dibuat relokasi relokasi pedagang. Karena area-area yang ditempati itu area tidak bisa berjualan sesuai ketentuan dan aturan PD Pasar. Sehingga kita tindaki, itu bukan penggusuran itu penertipan,”jelas Senduk.
Terkait aspirasi pedagang pasar tersebut, menurut Senduk semua sudah didata, tempat sudah disediakan, silakan mengisi tempat sesuai dengan aturan dan ketentuan PD pasar.
” PD pasar akan transparan, siapapun bisa mengetahui,” tegas Senduk.
PD Pasar juga terus melakukan sosialisasi, selain tatap muka, sosialisasi lewat media juga, selebaran, panflet, juga pengumuman lewat toa,” tuturnya.
Hearing ini di pimpin langsung Anggota DPRD Manado Jeane Laluyan dan Bobby Daud diruang rapat paripurna kantor DPRD Manado. (*Iduy)