ODCNews.net
Sulut – Wakil Gubernur Sulawesi Utara Steven O.E Kandouw hadiri Sertijab Kepala Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) RI Perwakilan Provinsi Sulut dari Karyadi kepada Arief Fadillah, Rabu (7/9/2022).
Dalam sertijab digelar di Aula Kantor BPK RI Sulut tersebut, disaksikan oleh anggota VI BPK RI Pius Lustrilanang, turut dihadiri jajaran Forkopimda Sulut, Ketua DPRD Sulut Andi Silangen, Pj Sekdaprov Sulut Praseno Hadi serta bupati dan walikota se-Sulut.
Sementara, Wagub Kandouw mengatakan bahwa lembaga pemerintah harus akuntabel dengan dukungan pengawasan dari BPK.
“Untuk mendapatkan hasil yang paripurna, harus ada outcome yang jelas, income dan akuntabel yang jelas. Yang pasti pemerintah daerah tidak bekerja sendiri. Untuk itu kita harus mendapatkan pendampingan dari BPK sebagai eksternal kontrol kita,” ucap Wagub.
“Selama ini pendampingan BPK RI Provinsi Sulawesi Utara, kami mengakui jelas-jelas sangat positif. Berupaya berikhtiar semangat kita untuk menghasilkan outcome, income dan akuntabel,” sambungnya.
Atas nama Pemprov Sulut, Gubernur Olly Dondokambey serta 15 pemerintah kabupaten/kota yang ada di Sulut, Wagub Kandouw mengucapkan terima kasih kepada Karyadi atas dukungannya selama ini.
“Terima kasih Pak Karyadi, atas pendampingannya selama ini. Banyak selamat di tempat yang baru,” ucapnya.
Wagub juga menyambut kedatangan Kepala BPK RI Perwakilan Sulut yang baru Arief Fadillah. “Harapan kami untuk kepala BPK RI Perwakilan Sulut pasti lebih baik dari sebelumnya dan selamat datang di bumi nyiur melambai,” kuncinya. (*/Iduy)
Check Also
Resmi Dilantik Tim Kampanye AA-RS Siap Adu Program Mana yang Masuk Akal Dan Manado Yang Abal -Abal Asal Jadi
ODCnews.com Manado – Tim Kampanye (TK)calon walikota Manado Andrei Angouw (AA) dan calon wakil …