PWM Bersama Driver online bagikan ratusan Menu buka Puasa 

kemeriahan saat pembagian menu buka puasa

ODCNews.com

Manado. Pengurus wilayah Muhammadiyah (PWM) Provinsi Sulawesi Utara bersama dengan sejumlah driver online, membagikan ratusan bungkus menu buka puasa. Mengambil lokasi di dua tempat yakni daerah Singkil dan jembatan Soekarno pafa Jumat (15/3) sejumlah pengendara nampak antusias mendapatkan menu buka puasa yang dikoordinir oleh  Taufik Ishak dan dr Rosmin Alitu, berbaur dengan puluhan driver online membagikan menu buka puasa

Ketua PWM Sulawesi Utara, Drs Masrur Mustamat mengatakan, kegiatan ini sebagai wujud nyata kepedulian terlebih khusus kepada warga muslim yang masih dengan aktivitasnya dan belum sempat menyiapkan menu buka puasa, ” pengurus Muhammadiyah insya Allah akan selalu dan tetap konsisten selama bulan Ramadan sebagai wujud kepedulian terhadap seluruh warga,” jelas Mustamat saat didampingi sekretaris Ramli makatungkang

Sejumlah driver online yang merupakan keterwakilan dari komunitas di bawah pimpinan Fahmi Kangiden, nampak begitu antusias dengan kegiatan bersifat kemanusiaan ini

. ” kami komunitas driver online berterima kasih kepada pengurus Muhammadiyah yang peduli terhadap pengguna jalan terutama Kami para driver online,” ujar Abdul qodai, salah seorang pengemudi online yang ikut serta membagikan menu buka puasa. (***)