Tour Manado

APM Gelar Buka Puasa, Wawali Sualang Ingatkan Para jurnalis, Agar Tetap Menjaga Kerukunan dan Kedamaian Terlebih Di Bulan Ramadhan 

ODCnews.com

Manado – Dipengaruhi bulan Ramadhan Insan Pers bersama Pemerintah Kota Manado.Yang di motori Aliansi Pers Manado (APM) melaksanakan acara buka puasa secara bersama, di Lapangan Basket, Megamas Manado, pada Kamis (04/04/2024).

Kegiatan ini juga bertujuan untuk menjalin komunikasi dua arah sekaligus menyukseskan program kerja, Wali Kota dan Wakil Wali Kota Manado, AARS serta mendorong kerukunan antarwarga yang berbeda agama.

Sementara suasana terlihat ramai dari pengunjung yang ikut bersama dengan kehadiran sejumlah para kuli tinta dari berbagai media massa yang beragam.

Dalam suasana yang penuh kekeluargaan, Ketua TP PKK Kota Manado, Irene Golda Angouw-Pinontoan, dan Wakil Walikota Manado, dr. Richard Sualang, turut hadir dengan para jurnalis sembari merayakan momen berkah bulan suci Ramadhan.

Sebagai tuan rumah, Pemerintah Kota Manado memberikan sambutan hangat kepada para tamu, menegaskan komitmen untuk memperkuat hubungan yang harmonis antara pemerintah dan pers.

Wakil Walikota Manado, dr. Richard Sualang, dalam partisipasinya, tidak hanya mengajak semua jurnalis di Kota Manado untuk menjaga kerukunan dan kedamaian selama bulan suci Ramadhan, tetapi juga menyampaikan apresiasi atas kontribusi yang telah diberikan oleh para jurnalis dalam penyampaian informasi kepada masyarakat.

“Semoga kegiatan ini dapat mempererat tali persaudaraan antara sesama jurnalis di Kota Manado, serta antara instansi pemerintah,” ujar Sualang, yang didampingi oleh Sekretaris Daerah Kota Manado, Dr. Micler Lakat, SH, MH.

Sementara itu Ketua APM, Steven Rondonuwu, menjelaskan bahwa acara buka puasa bersama pemerintah Kota Manado dan APM diadakan setiap tahun sebagai agenda rutin dari Aliansi Pers Manado.

“Acara buka puasa bersama Pemerintah Kota Manado telah menjadi kegiatan tahunan dari Aliansi Pers Manado yang dilakukan secara teratur,” kata Rondonuwu.

Selain itu, tambahnya, acara buka puasa bersama juga menjadi kesempatan bagi jurnalis di Kota Manado dan instansi pemerintah untuk menjalin silaturahmi.

“Kebersamaan dan kerukunan adalah tujuan dari acara ini. Para jurnalis di Kota Manado berasal dari berbagai latar belakang etnis dan agama. Kami berharap, dengan kegiatan ini dapat mempererat hubungan antar sesama wartawan,” katanya.

Suasana hangat dan ramah terlihat saat para jurnalis dan pejabat pemerintah saling bertukar cerita dan tawa di antara hidangan berbuka yang disajikan dengan beragam hidangan khas Ramadhan.

Bukan hanya sekadar acara formal tetapi juga momentum berharga demi memperkuat kerjasama dan solidaritas dalam mengabdi kepada masyarakat melalui informasi yang akurat dan bermakna.

(Iduy)

About Marhaen

Check Also

21 tahun Lulus, PJ. Walikota Clay Dondokambey Bernostalgia  Di SMA Negeri 9 Binsus Manado

ODCnews.com Manado -Pj.Wali Kota Manado Clay Dondokambey memberikan apresiasi untuk SMA Negeri 9 Binsus Manado …