Tour Manado

Andrei Angouw , Ingatkan Pentingnya Kebersihan, Kota Manado Masih Tergolong Kotor

ODCNews.net
Manado – Wali Kota Andrei Angouw berharap Manado mampu bersaing dengan kota maju dari negara lain.

“Dengan satu syarat kita harus sehat,” kata Andrei Angouw saat pelantikan Forum Kota Sehat serta Tim Pembina Kota Sehat Manado tahun 2022, di aula serbaguna, Kamis (15/9/2022).

“Torang harus sehat,” tegas Andrei.
Kota Manado menurut Andrei saat ini masih tergolong kotor.

“Beberapa hari lalu saya naik kapal di pelabuhan Manado dan terlihat masih banyak sampah di pinggir pantai,” ungkap Andrei.
Untuk itu, Andrei berharap masyarakat menciptakan kota dengan hidup yang sehat.

“Dan harus berani menegur yang buang sampah sembarangan,” tandas Andrei.

Pada kesempatan, dr. Merry Sualang Mawardi telah dilantik sebagai ketua Forum Kota Sehat Kota Manado tahun 2022.

Acara kemudian diakhiri dengan deklarasi Stop Buang Air Besar Sembarangan (BABS) Tingkat Kota Manado.

Turut hadir dalam acara Ketua TP PKK Manado, Irene Angouw Pinontoan, Sekkot Manado Micler Lakat, Kadis Kesehata Manado, para Camat dan Lurah se-Kota Manado. (*/Iduy)


About Marhaen

Check Also

Wow..Pemkot Manado 20 Besar Terbaik Diberikan Oleh Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi

ODCnews.com Manado- Pemerintah Kota Manado rupanya berhasil mendorong Aparat Sipil Negara (ASN) untuk bekerja maksimal …