Bupati Mitra Jemput 2.227 Maha
ODCNews.net
Mitra -Pemerintah Kabupaten Minahasa Tenggara (Mitra) Bupati James Sumendap secara langsung menjemput 2.227 Mahasiswa dari Universitas Sam Ratulangi Angkatan 136, untuk melaksanakan Kuliah Kerja Terpadu (KKT) di 12 Kecamatan se Kabupaten Mitra, bertempat di auditorium Unsrat Manado, Senin (11/9/2023).
Mahasiswa KKT tersebut diserahkan Rektor Unsrat Prof Dr Ir Oktovian Berty Alexander Sompie MEng IPU ASEAN Eng dan diterima oleh Bupati Minahasa Tenggara, James Sumendap SH MH.
Rektor prof. Berty Sompie dalam sambutannya mengatakan, Kuliah Kerja Terpadu merupakan bagian dari Tridharma perguruan tinggi yang wajib diikuti oleh setiap mahasiswa program sarjana sebelum mereka mendapatkan gelar akademik kesarjanaan.
“KKT ini merupakan salah satu wadah dalam mengembangkan kreativitas dan inovasi dari calon sarjana, agar bisa menjalankan program-program yang bermanfaat bagi masyarakat, untuk itu saya harapkan agar para mahasiswa dapat menggunakan kesempatan ini dengan sebaiknya,” ungkap Rektor Prof. Berty Sompie.
Sementara itu, Bupati James Sumendap dalam sambutannya saat menerima para mahasiswa Unsrat dalam program KKT mengatakan, apapun kehidupan dan kondisi yang dialami, serta sesulit apapun itu, namun sebagai seorang mahasiswa tidak boleh patah semangat dan menyesali hidup yang ada.
“Kita harus menatap kedepan dengan semangat baru. Anak petani, nelayan, tukang, dan siapa pun sama di mata Tuhan, sama di mata negara, dan memiliki kesempatan yang sama untuk meraih segala impian,” ujar Bupati Sumendap.
Memboyong hampir seluruh Organisasi Perangkat Daerah (OPD), dirinya mengungkapkan, Pemkab Mitra menerima dengan Sukacita pengabdian para mahasiswa KKT bagi masyarakat Mitra.
“Saya yakin hasil dari KKT ini akan berdampak positif bagi para Mahasiswa Unsrat dan juga Kabupaten Minahasa Tenggara, untuk itu saya mengajak, marilah belajar mengenal budaya yang ada, mengenal yang namanya keberhasilan, bahkan juga mengenal kegagalan. Dan disitulah Anda akan menapaki tangga-tangga keberhasilan,” ucap Sumendap.
Hadir Wakil Rektor II, Dr Ronny Maramis SH MH, Ketua LPPM, Prof Dr Ir Jefrey Kindangen DEA, para Asisten Pemkab Mitra, kepala dinas, dan camat se-Kabupaten Mitra.
(*/Yudi)