ODC news.com
Manado – Dubes Spanyol Mr. Francisco De Asis Aguilera Aranda mengunjungi Kantor Walikota Manado dan bertemu dengan Walikota Andrei Angouw, jumat ( 01/03/24).
Kunjungan ini dalam rangka silaturahmi dengan Wali Kota sekaligus ingin mengenal Kota Manado lebih jauh. Dubes bercerita tentang prospek kerjasama kedepan, antara lain soal bisnis, pendidikan dan pariwisata antara Manado dan Spanyol.Dubes Spanyol ikut menceritakan pengalamannya bertugas di Indonesia saat ini.
Angouw menyampaikan kondisi Kota Manado saat ini termasuk memberikan gambaran soal ekonomi dan bisnis, pendidikan serta kepariwisataan termasuk berbagai program yang sedang dilaksanakan Pemerintah Kota. Bahkan Walikota ikut menceritakan pengalamannya ketika berkunjung di Spanyol beberapa tahun lalu.
Bagi Walikota well come jika ada kerjasama antara Spanyol dengan Indonesia yang melibatkan Kota Manado didalamnya. Selesai pertemuan, Wali Kota dan Dubes saling bertukar cenderamata.
(YuBas)